-->

Biodata Benny Wenda Si Pemimpin OPM Hidup Mewah di Inggris

Benny Wenda adalah seorang pemimpin kemerdekaan Papua Barat sekaligus Ketua United Liberation Movement for West Papua (ULMWP) sejak tahun 2017. Sementara di Indonesia, Benny Wenda sendiri dikenal sebagai pemimpin dari Organisasi Papua Merdeka (OPM). Saat ini dikenal publik sebagai perwakilan internasional untuk kemerdekaan Papua Barat dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Hingga suatu hari Benny Wenda secara resmi mendapatkan suaka politik oleh pemerintah Inggris tahun 2003, dan saat ini tinggaldi pengasingan di Inggris.
Biodata Benny Wenda Si Pemimpin OPM Hidup Mewah di Inggris
Biografi Benny Wenda Si Pemimpin OPM Hidup Mewah di Inggris/ Foto Ilustrasi: facebook.com/bennywenda/
Menurut situs milki Benny Wenda, ia menyatakan bahwa dirinya lahir di Desa Piramid, Lembah Baliem, Papua Barat. Namun ketika tahun 1977 silam telah terjadi pemberontakan 15.000 orang desa Lani, namun pihak militer Indonesia mengerahkan pasukan pesawat pembom di desa tersebut. Atas insiden tersebut banyak dari  keluarga Wenda yang tewas, bahkan salah satu kaki Wenda mengalami luka cukup parah. Hal tersebutah yang memotivasi dirinya memasuki karir politik sebagai Sekretaris Jenderal Demmak (Dewan Musyawarah Masyarakat Koteka) untuk mendukung kemerdekaan dari Indonesia serta menolak otonomi khusus Papua saat pemerintahan Megawati.
Baca Juga: Profil Egianus Kogoya Si Pemimpin KKB OPM Otak Pembantaian di Papua
                   Biografi Kevin Liliana Si Muslim Peraih Beasiswa S2 Miss International

Seperti yang diketahui Organisasi Papua Merdeka (OPM) adalah sebuah organisasi pemberontakan yang didirikan pada bulan Desember tahun 1963 untuk menuntut Irian Jaya merdeka atas negara Indonesia. Dimana menurut beberapa sumber, OPM merupakan bentuk dari rasa sakit hati pemerintah Belanda atas kembalinya Irian Barat  ke Indonesia atas keputusan PBB pada tanggal 1 Mei 1963. Hal tersebutlah yang membuat militer Belanda meatih dan membentuk pasukan sukarelawan lokal dikenal dengan Papua Volunteer Corps (PVC) untuk melawan Indonesia saat terjadi Operasi Tiga Komando Rakyat (Trikora).

Biodata Benny Wenda Si Pemimpin OPM Hidup Mewah di Inggris
Nama Lengkap: Benny Wenda
Tempat Lahir: Desa Piramida, Lembah Baliem, Papua, Indonesia
Tanggal Lahir: 17 Agustus 1975
Tempat Tinggal: Oxford, Inggris
Pendidikan: -
Profesi: Politisi, Diplomat
Agama: -
Jabatan: Ketua ULMWP
Akun Facebook: https://www.facebook.com/bennywenda/
Akun Twitter: https://twitter.com/bennywenda
Akun Youtube: https://www.youtube.com/user/BennyWenda
Situs website: http://www.bennywenda.org/

Setelah secara resmi pemerintah Belanda mengakui kedaultan Indonesia, PVC akhirnya ditinggakan oleh Belanda. Hingga suatu pasukan PVC bersembunyi di hutan dan membentuk gerakan OPM pada Desember 1963. Dimana pendiri OPM sendiri adalah Nicolaas Jouwe, serta dua komandannya yakni Seth Jafeth Roemkorem dan Jacob Hendrik Prai yang mendeklarasikan kemerdekaan atas Papua pada tahun 1971. Hingga suatu hari Hendrik dan Roemkorem dengan alasan berbeda pandangan memutuskan untuk keluar dari OPM.

Dimana Jacob Hendrik Prai membentuk faksi bernama PEMKA, sementara fraksi TPN dibentuk oleh Seth Jafeth Roemkorem. Sementara Nicolaas Jouwe dikabarkana melakukan pelarian di Belanda, tepat pada tahun 2010 lalu ia secara resmi kembali ke Indonesia dan menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Dengan masuknya pendiri OPM, maka membuat gerakan sparatis tersebut semakin tidak populer di tengah pandangn publik. Sementara nama Benny Wenda sendiri termasuk anggota OPM yang mulai terdengar, setelah rezim orde baru atau saat presiden Soeharto berakhir. Meskipun pihak keluarganya sendiri telah memilih menjadi WNI.

Tepat pada tahun 2001 lalu, penegak keamanan Indonesia resmi melakukan penahanan kepada Benny Wenda atas dugaan mengacaukan keamanan. Kemudian tepat pada tanggal 6 Juni 2002, Wenda resmi dijatuhi hukuman penjara selama 25 tahun di Jayapura. Ia diduga telah menjadi dalang danpemimpin unjuk rasa kemerdekaan yang berakhir kekerasan. Tepat pada tanggal 27 Oktober 2002, Benny Wenda di beritakan melarikan diri dari penjara atas bantuan simpatisan OPM.

Hingga Benny Wenda melakukan pelarian ke kamp pengungsi di Papua Nugini, dan atas bantuan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Eropa. Beberap bula kemudia ia resmi mendapat suaka politik di Inggris.Kemudian pada tahun 2011, pihak pemerintah Indonesia secara mengeluarkan pemberitahuan merah Interpol untuk melakukan ekstradisi Benny Wenda. Akan tetapi pada tahun 2012, Fair Trials International menyatakan bahwa Interpol telah menghapus pemberitahuan merah tersebut.

Hingga saat ini di akhir tahun 2018, Benny Wenda masih tinggal di Inggris masih aktif menyuarkan aspirasinya melalu media massa dan media sosial miliknya. Berbeda jauh dengan pemberontakan yang dilakukan oleh para anak buahnya, yang harus hidup di hutan demi menghindari pengejaran  aparat gabungan TNI-Polri atas daftar panjang catatan kriminal gerakan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) dibawah naungan OPM .


Editor: Heru Setianto
Source: bennywendav [dot] org
Source Image: facebook [dot] com/bennywenda/