-->

Apakah 15 Februari Setelah Hari Valentine Itu, Hari Jomblo?

Tanggal 15 Februari adalah sebuah hari yang diperingati sebagai Hari Kewaspadaan Jomblo atau lebih dikenal dengan istilah “Singles Awareness Day” (SAD). Hari peringatan tersebut tepat sehari setelah Hari Valentine “Valentine Day”.
Foto, Berita dan Info Apakah 15 Februari Setelah Hari Valentine Itu, Hari Jomblo Nasional - www.heru.my.id

Selain dikenal dengan istilah asli Single Awareness Day, tanggal 15 Februari juga dikenal sebagai Quirkyalone Day. Hari Kewaspadaan Jomblo dikenal sebagai hari pengibur seseorang yang tidak merayakan Hari Valentine.


Kabarnya hari peringatan yang khusus dirayakan bagi seseorang tak atau belum mempunyai pasangan (jomblo). Pertama kali diperkenalkan oleh para mahasiswa di Mississipi State University.

1. Apakah 15 Februari itu Hari Jomblo Sedunia?

Bukan, menurut situs NPR org menyatakan kalau setiap tanggal 15 Februari dikenal sebagai Hari Kewaspadaan Jomblo atau sering disebut dengan “Singles Awareness Day”. Hari yang dirayakan bagi seseorang yang tidak merayakan Hari Kasih Sayang.

Hal tersebut membuat adanya kebiasaan bagi para jomblo untuk saling berkumpul, tepat setelah tanggal 14 Februari yang diperingati sebagai Hari Valentine. Dimana pada tanggal 15 Februari para jomblo dapat saling bertemu, ungkap situs Holiday Insights com.

2. Hari Jomblo Nasional Itu Diperingati Tanggal Berapa?

Menurut situs National Today com mengungkapan bahwa Hari Jomblo Nasional atau istilah aslinya “National Singles Day” digelar setiap tanggal 22 September.

Sementara di Inggris haris Hari Singles Nasional di peringati pada tanggal 11 Maret. Namun di Indonesia sendiri, perayaan tersebut kurang populer.

Hari tersebut dijadikan sebagai hari penghiburan diri, bagi mereka yang tidak bisa merayakan Hari Valentine. Maupun bagai seseorang yang tidak atau belum memiliki pasangan.

3. Apa yang dilakukan Jomblo di Hari Valentine?

Dilansir dari situs ternama Insider com, terdapat sekitar puluhan kegiatan positif yang bisa dilakukan saat Hari Valentine oleh para jomblo. Mulai dari menonton film yang disukai, hingga berbelanja barang-barang kesukaan.

Kegiatan postif lain yang bisa menjadi alternatif, seperti melakukan perawatan diri di spa, berkumpul dan tertawa bersama teman-teman, pergi keluar rumah untuk berlibur, berkunjung ke museum atau berkencan bersama pasangan baru.

4. Tahukah Kamu, Ada Sedih di Balik Hari Valentine!

Hari Valentine atau sering disebut sebagai Hari Kasih Sayah, ternyata menyimpan cerita pilu. Sejarah tentang hari kasih sayang atau hari Valentine ini tidaklah semanis dan semeriah yang dirayakan orang pada jaman sekarang.

Sejarah singkat terkait Hari Valentine, memang memiliki banyak versi. Namun yang pasti hari yang identik dengan ucapan kalimat "Happy Valentine Day" jatuh setiap tanggal 14 Februari.

Baca: Kisah Nyata di Balik Hari Valentine, Sejarah Singkat 14 Februari

Hal tersebut berdasarkan pendapat dari para ahli, dimana mereka mengungkapkan cerita nyata dan kisah sedih di balik hari valentine. Kisah tersebut telah diabadikan dalam bentuk tulisan hingga bukti nyata berupa makam seorang pemuka agama.

5.  Kisah Tragis Tepat di Hari Valentine, Ngeri

Mulai dari kisah pemuda Kristiani bernama Valentine yang menolak untuk menyembah dewa-dewa Romawi dan akhirnya ia dipenjarakan. Hingga tepat pada tanggal 14 Februari, pemuda bernama Valentine tersebut dieksekusi mati.

Kemudian kisah di abad ketiga, pada masa Kaisar Romawi Claudius II, seorang santo Valentinus yang melanggar peraturan titah sang Kaisar. Dirinyapun mendapat hukuman penggal tepat pada tanggal 14 Februari.

Baca: Biodata Selvi dan Exa Mandala Si Peraih Top Skor SKD Se-Indonesia


Editor: Heru Setianto
Source Image: Pixabay/skeeze
Source:
- nationaltoday com/national-singles-day/
- nationaltoday com/singles-awareness-day/
- holidayinsights com/other/singlesawareness.htm
- insider com/single-on-valentines-day-what-to-do-2017-2
- npr org/2019/02/15/695054803/feb-15-singles-awareness-day
- globaldatinginsights com/news/new-uk-dating-fair-brings-singles-brands-together-mark-national-singles-day/