-->

Biodata Kim Ki Nam Si Vice Chairman dan CEO of Samsung Electronics Co Ltd

Kim Ki Nam adalah seorang pengusaha asal Korea Selatan sekaligus Vice Chairman & CEO of Samsung Electronics Co., Ltd anak perusahaan dari perusaahan induk Samsung Group. Sebelumnya Kim Ki Nam sempat menjabat sebagai President dari Samsung Electronics sejak bulan Maret 2018, hingga akhirnya ia menduduki jabatan sebagai CEO dari bulan Desember 2018 sampai saat ini. Seperti yang diketahui perusahaan yang menjabat sebagai Presiden dan CEO dari perusahaan Samsung tersebut terdapat tiga orang, yakni  Kim Hyun Suk, Koh Dong Jin dan Kim Ki Nam tentunya.
Biodata Kim Ki Nam Si Vice Chairman dan CEO of Samsung Electronics Co Ltd
Biodata Kim Ki Nam Si Vice Chairman dan CEO of Samsung Electronics Co Ltd/ Foto Ilustrasi: samsung[dot]com

Selain sebagai Presiden dan CEO, Kim Hyun Suk juga menjabat sebagai Pimpinan dari Consumer Electronics, kemudian  Koh Dong Jin juga memimpin IT & Mobile Communications sejak 2017 silam. Samsung Electronics Co Ltd adalah sebuah perusahaan publik yang bergerak dalam bidang industri perangkat elektronika, telekomunikasi, dan semikonduktor yang berdiri sejak tahun 1969 (dahulu bernama Samsung Electric Industries). Perusahaan yang berkantor pusat di Seocho Samsung Town di Seoul, Korea Selatan tersebut bahkan sempat dinobatkan sebagai pembuat perangkat elektronika terbesar di dunia.

Sebelumnya Samsung Group sendiri dididirkan oleh Lee Byung-chul (1910-1987) pada tahun 1938 silam, kemudian pada tahun 1951 berubah menjadi Samsung Corporation. Selain Samsung Electronics Co. Ltd. yang menjadi anak perushaan dari Samsung Group, perusahaan asal Korea Selatan juga memiliki anak usaha lain seperti Samsung Motors Co. Ltd., Samsung Bank Co. Ltd., Samsung Insurance Co. Ltd., Samsung Heavy Industries Co. Ltd. dan lainnya. Sementara arti dari kata “Samsung” dalam bahasa Korea menurut sang pendiri berarti "Tiga Bintang", dimana kata  "Tiga" menggambarkan  "Besar, Banyak, dan Berkuasa", dan "Bintang" yang berarti keabadian.

Biodata Kim Ki Nam Si Vice Chairman dan CEO of Samsung Electronics Co Ltd
Nama Lengkap: Kim Ki Nam
Tempat Tanggal Lahir: -
Kewarganegaraan: Korea Selatan
Agama: -
Pendidikan:
Seoul National University Bachelor's Degree, Electrical Engineering, (1981)
Korea Advanced Institute Of Science & Technologymaster's Degree, (1983)
University Of California San Francisco Foundation Phd, Electrical Engineering, (1994)
Profesi: Pengusaha, CEO (Direktur Utama)
Jabatan di Samsung:
- Vice Chairman & CEO (2018-Sekarang) 
- Vice Chairman & Head, Device Solutions (2018-Sekarang)
- President & CEO (2018)
- President & Head, Device Solutions (2017-2018)
- President & Head, Semiconductor Business (2014-2017)
- President & Head, Memory Business (2013-2014)
- CEO, Samsung Display Co., Ltd. (2012-2013)
- President & Head, Samsung Advanced Institute of Technology (2010-2012)
Nama Pasangan: -
Nama Anak: -
Akun Linkedin: -
Akun Instagram: -

Baca: Biografi Frederica Alexis Cull Si Putri Indonesia 2019 Dari Jakarta
           Profil Donald Sihombing Si Pemilik PT Totalindo Eka Persada

           Biodata Travis Kalanick Si Co Founder Uber Technologies Inc.
           Cara Merawat Kulit Secara Alami dan Aman dengan Susu Kambing

Menurut situs webs theinvestor co kr mengungkapkan bahwa  divisi dari Samsung Electronics melakukan perombakan kecil atas jabatan para petinggi eksekutif di Samsung pada bulan 6 Desember lalu. Dimana hanya ada dua eksekutif senior yang mendapakan promosi jabatan yakni Kim Ki-nam dan Roh Tae-moon, keduanya masing-masing menjabat sebagai CEO dan presiden divisi solusi perangkat dan kepala dan wakil presiden unit bisnis smartphone.

Kabarnya pihak perusahaan Samsung telah mempertahankan status quo terkait jabatan para eksekutif tertinggi, seperti CEO Kim Hyun-suk dan Koh Dong-jin. Dimana media tersebut berpendapat bahwa Samsung tengah fokus terhadap stabilitas perushaan, dibandingkan dengan meakukan perubahan dan perombakan besar-besaran dalam manajemen perusahaan.

Salah satu fakta terkait keberhasilan dari Kim Ki Nam, selaku presiden dan CEO dari Samsung Electronics. Telah membuat Samsung menjadi saah satu perusahaan semikonduktor paling besar di dunia berdasarkan atas penjualan, bahkan perusahaan pembangkit chip Intel asal Amerika Serikat harus mengakui kekalahannya. Sebanyak 37 triliun won atau sekitar 77 persen dari total laba operasi kumulatif dari Samsung sekitar 48 triliun won (43 miliar USD), adalah berasal dari keuntungan divisi unit semikonduktor dalam jangka waktu sembilan bulan pertama tahun 2018.


Editor: Heru Setianto
Source Image: images[dot]samsung[dot]com/is/image/samsung/p5/id/aboutsamsung/2017/ceo/CEO_image_Kinam.jpg
Source: Samsung[dot]com/id/aboutsamsung/company/executives/ceo/
             Bloomberg[dot]com/profiles/people/16687486-ki-nam-kim
             Theinvestor[dot]co[dot]kr/view.php?ud=20181206000525