-->

Resep Brownies Kukus Kacang Pistachio

Brownies Kukus Pistachio adalah salah satu jenis kue basah yang paling disukai oleh berbagai kalangan, baik anak-anak, muda ataupun dewasa.
Cara Membuat dan Resep Brownies Kukus Kacang Pistachio - chef.heru.my.id

Seperti diketahui bahwa Brownies merupakan makanan ala rumahan yang dikukus (panggang) dalam penyajiannya.

Bentuk brownies sendiri biasanya berbentuk persergi, persegi panjang, bar hingga datar. Resep dan cara pembuatannya cukup mudah dan sederhana.

Baca: Resep Kue Bawang Blue Band Royco Sederhana

Saat ini brownies kukus amanda 2, 3, atau 4 telur tengah populer di Indonesia. Namun kali ini adalah resep spesial membuat brownies kukus lembut dari kacang Pistachio.

Bahan Resep Brownies Kukus Pistachio:

  1. Mentega 200 gr
  2. Selai Kacang 150 gr
  3. Gula pasir 300 gr
  4. Dark chocolate 100 gr, lelehkan
  5. Telur 8 butir
  6. Tepung terigu 100 gr
  7. Maizena 20 gr
  8. Cokelat bubuk 40 gr
  9. Kacang pistachio 100 gr, cincang kasar



Bahan Isi Resep Brownies Kukus Pistachio:

Selai kacang 100 gr


Bahan Topping Resep Brownies Kukus Pistachio:

Dark chocolate 250 gr, lelehkan, aduk rata dengan krim kental 100 ml

Cara Membuat Resep Brownies Kukus Pistachio:

Kocok mentega, selai kacang dan gula pasir hingga lembut. Masukkan cokelat leleh, aduk rata.

Tambahkan telur satu per satu. Kocok kembali hingg rata.

Masukkan tepung terigu, maizena, cokelat bubuk dan kacang pistachio. Aduk rata.

Setelah itu tuangkan ke dalam loyang yang telah diolesi dengan margarin tadi.

Kukus selama ± 40 menit atau hingga matang, angkat. Dinginkan.

Belah brownies kukus menjadi 2 bagian. Olesi selai kacang, tumpuk kembali, beri itopping lalu taburka kacang pistachio. Potong sesuai selera.

Sajikan

Hasil: 20 potong

Baca: Resep Cheese Cake Breadtalk Kukus Original