-->

Miss Indonesia dan Puteri Indonesia, Tahukah Bedanya?

Masih terasa kabar hangat tentang hasil pemilhan Miss Indonesia 2015 di RCTI, pada minggu yang sama kontes kecantikan yang serupa yaitu Putri Indonesia 2015 di indosiar juga di gelar. Sebelumnya taukah anda tentang perbedaan antara kedua pemilihan untuk kaum hawa ini, jika belum silahkan lanjutkan baca artikel ini. Namun saya akan ajak teman-teman berkenalan dulu dengan profil dan perjuangan kedua juara Miss Indonesia dan Puteri Indonesia ini.

Perbedaan Miss Indonesia dan Puteri Indonesia
Miss Indonesia dan Puteri Indonesia, Tahukah Bedanya?/ Foto: Editing Pribadi

Maria Harfanti  adalah menjuarai kontes kecantikan Miss Indonesia 2015. Dia mewakili Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Pada 17 Februari 2015 saat malam puncak pemilihan Miss Indonesia 2015 di the Jakarta International Expo Hall D2, Jakarta Pusat, Maria Harfanti berhasil menjadi pemenang Miss Indonesia 2015 setelah mengalahkan dua kontestan lainnya yaitu runner-up kedua Yona Luvitalice Miagan dari Papua dan Savina Wibowo dari Sumatera Selatan.


Anindya Kusuma Putri adalah Puteri Indonesia 2015, dalam kontes pemilihan Puteri Indonesia yang ke 19. Malam Grand Final yang diselenggarakan pada Jumat 20 Februari 2015 di Jakarta Convention Center, DKI Jakarta. Anindya Kusuma Putri mewakili Jawa  Tengah, dan berhasil menjadi pemenang Puteri Indonesia 2015.

Setelah mengalahkan dua kontestan lainnya yaitu runner-up pertama Chintya Fabyola dari Kalimantan Barat dan runner-up kedua Gresya Amanda Maaliwuga dari Sulawesi utara. Pemenang Puteri Indonesia 2015 akan mewakili Indonesia di ajang Miss Universe 2015, Miss International 2015, Miss Supranational 2015.

Berikut ini ada 5 perbedaan Miss Indonesia dengan Puteri Indonesia:


1.  Ajang pemilihan Puteri Indonesia sudah lebih dulu eksis, tepatnya dimulai sejak tahun 1992. Sementara ajang Miss Indonesia baru dimulai tahun 2005
 

2. Pemilihan Puteri Indonesia menerapkan parameter penilaian "3B" yaitu: Brain: Kecerdasan, Beauty: Penampilan menarik, dan Behavior: Berperilaku baik. Sementara kriteria untuk Miss Indonesia menggunakan istilah berbeda meski maknanya sama. Yakni Manner, Impressive, Smart, Social atau disingkat MISS. Ini bisa dimaknai: berperilaku baik, berkesan, cerdas dan berjiwa sosial tinggi.
 

3. Pemenang pemilihan Puteri Indonesia otomatis jadi wakil Indonesia di ajang pemilihan Miss Universe. Pemenang Miss Indonesia mewakili Indonesia di kontes Miss World. Baik Miss Universe maupun Miss World maknanya sama yakni Ratu Sejagat!
 

4. Puteri Indonesia sponsor utamanya adalah perusahaan kosmetik Mustika Ratu milik Moeryati Soedibyo. Sementara Miss Indonesia sponsor utamanya adalah Sari Ayu Martha Tilaar milik pengusaha kosmetik Marta Tilaar.
 

5. Pemilihan Puteri Indonesia hak siarnya dipegang oleh Indosiar.  Sedangkan Miss Indonesia hak siarnya dipegang MNC Group, khususnya RCTI.

Demikian sedikit informasi tentang 5 perbedaan anatara Miss Indonesia dengan Puteri Indonesia, semoga bisa menambah wawasan anda bahwa dua ajang pemilihan ini berbeda. 



 

Editor: Heru Setianto
Sumber:Net

Posting Komentar